Hadiri Pelantikan IPPK, Bupati Berharap Jadi Mitra Pemkab

Sebagai sebuah organisasi, Insan Purnakaryawan Pendidikan dan Kebudayaan (IPPK) diharapkan dapat terus menjadi mitra yang handal bagi pemerintah daerah dalam mencapai tujuan pembangunan. Untuk itu, regenerasi pengurus memang harus dilakukan secara kontinyu, agar roda organisasi dapat berjalan sebagaimana mestinya.
"Saya ucapkan selamat kepada Pengurus IPPK Kecamatan Kaligesing yang dilantik pada hari ini. Mudah-mudahan pengurus yang baru ini dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya," kata Bupati Purworejo H Yuli Hastuti SH saat menghadiri pelantikan IPPK masa bakti 2024-2029 di Gedung KPRI Pangudi Rahayu Kecamatan Kaligesing, Sabtu (27/1/2024).
Bupati menambahkan, Insan Purnakaryawan merupakan aset yang sangat berharga karena merupakan sumber daya berpengalaman, pengetahuan, dan dedikasi yang tak ternilai harganya.
IPPK telah memberikan kerja keras dan dedikasi untuk kemajuan pendidikan dan kebudayaan di daerah kita.
Menurutnya, IPPK merupakan pilar yang telah memainkan peran penting dalam mendukung pembangunan pendidikan dan kebudayaan di Kabupaten Purworejo.
Bupati juga mengingatkan bahwa bahwa peran dan pengaruh purnakaryawan tidak berakhir dengan pensiun. Namun purnakaryawan masih memiliki tanggung jawab untuk mendukung perkembangan pendidikan dan kebudayaan di daerah kita.
'Mari terus berkontribusi, berbagi pengalaman, dan menjadi teladan bagi generasi muda maupun masyarakat luas, serta menjaga semangat untuk terus bergerak maju demi terwujudnya pembangunan pendidikan dan kebudayaan di Kabupaten Purworejo," imbuhnya.
Sementara itu, Agus Margani SPd MM Pd selaku Ketua 1 terpilih menerangkan, IPPK yang telah 10 tahun terbentuk dapat menjadi wadah silaturahmi pensiunan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Kecamatan Kaligesing. Saat ini anggota IPPK Kecamatan Kaligesing sebanyak 76 orang.
"Jadi karena sudah purna dan tidak ada kegiatan dinas, kita saling ketemu. Harapannya dapat mempererat tali silaturahim dan juga dapat membantu program-program pemerintah," terang Agus yang terpilih menggantikan ketua periode sebelumnya Suwarjo Iwan Suseno.
Sumber: Prokopim