Berita Purworejo

Eratkan Tali Silaturahmi TP PKK Kabupaten Purworejo Selenggarakan Capacity Building

Mempererat tali silaturahmi TP PKK Kabupaten Purworejo selenggarakan Capacity Building dengan tema Merajut Kebersamaan dengan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Purworejo di Perumahan Bayeman Permai, Sabtu (28/10/2023).

 

Kegiatan dihadiri oleh wakil ketua 1, 2 dan 3 TP PKK Kabupaten Purworejo Dra Erna Setyowati Said Romadon, Ir Eli Pram Prasetyo Ahmad dan Dra Titik Mintarsih dengan peserta seluruh anggota TP PKK Kabupaten dan TP PKK Kecamatan seKabupaten Purworejo.

Dalam sambutannya Erna menyampaikan bahwa bersama Hj Fatimah Verena Prihastyari SE selaku ketua TP PKK Kabupaten, TP PKK Kabupaten Purworejo banyak mendapat motivasi, bimbingan dan tuntunan, sehingga diharapkan kita semuanya bisa menjadi motivator dan dinamisator.

 

“Diharapkan TP PKK Kabupaten ini bisa menjadi problem solving yang bisa menyelesaikan masalah yang ada di masyarakat sampai ketingkat dasawisma,” jelasnya.

Acara dimeriahkan dengan pembacaan puisi dan pantun antar Pokja dan TP PKK Kecamatan yang ditujukan kepada Ketua TP PKK Kabupaten purworejo.

Berita Terpopuler

Dinas Perpustakaan Purworejo Gelar Lomba Resensi Buku untuk Pelajar, Hadiah Puluhan Juta
Berita Purworejo

Dinas Perpustakaan Purworejo Gelar Lomba Resensi Buku untuk Pelajar, Hadiah Puluhan Juta

Jumat, 13 Juni 2025

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dinpusip) Kabupaten Purworejo kembali menggelar kegiatan literasi ....


Dinas Kesehatan Kabupaten Malang Kaji Penerapan E-BLUD di Kabupaten Purworejo
Berita Purworejo

Dinas Kesehatan Kabupaten Malang Kaji Penerapan E-BLUD di Kabupaten Purworejo

Rabu, 18 Juni 2025

Dalam rangka meningkatkan kemajuan sistem pengelolaan keuangan dan pelayanan kesehatan di wilayahnya....


FLS3N Purworejo 2025: Ajang Unjuk Bakat Seni dan Sastra Pelajar Purworejo
Berita Purworejo

FLS3N Purworejo 2025: Ajang Unjuk Bakat Seni dan Sastra Pelajar Purworejo

Kamis, 26 Juni 2025

Festival dan Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) 2025 Tingkat Kabupaten Purworejo kembali d....