Berita Purworejo

Bulan Dana PMI Butuh Dukungan Masyarakat

Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Purworejo tahun 2018 ditargetkan mampu menghimpun dana sebanyak Rp.850 juta. Seluruh elemen masyarakat, pemerintah, maupun swasta diminta untuk mendukung pelaksanaannya selama tiga bulan, yakni September hingga November 2018 mendatang. Panitia Bulan Dana PMI Kabupaten Purworejo Tahun ini dikukuhkan oleh Wakil Bupati Yuli Hastuti SH, di Ruang Arahiwang Setda Purworejo.

Wakil Ketua I Panitia Bulan Dana PMI, Muh Wuryanto MM mengatakan sesuai anggaran dasar PMI, salah satu sumber dana yang diperoleh PMI untuk membiayai pelaksanaan tugas PMI adalah Bulan Dana PMI. Bulan Dana PMI sendiri merupakan suatu gerakan yang dilaksanakan oleh PMI melalui sebuah panitia yang anggotanya terdiri atas berbagai unsur pejabat pemerintah dan tokoh masyarakat dengan tugas mengumpulkan sejumlah dana untuk memenuhi kebutuhan berbagai aktivitas pada suatu periode tertentu.

“Penggalangan dana melalui Bulan Dana PMI juga sebagai wujud kontribusi dari masyarakat yang didukung oleh legalitas dan payung hukum Pemerintah Daerah. Untuk penggelangan Bulan Dana PMI tahun ini, target yang ditentukan sebesar Rp 850 juta,” kata Muh Wuryanto. Disebutkan, pemanfaatan dana yang terhimpun antara lain untuk biaya berbagai program dan kegiatan. Beberapa diantaranya yakni kesiapsiagaan dan bantuan bencana, bantuan kemanusiaan kepada masyarakat, pelayanan pertolongan pertama, pendidikan dan pembinaan bagi Palang Merah Remaja serta Korps Sukarela dan Tenaga Sukarela, serta pelestarian donor darah sukarela. Selain itu juga digunakan untuk belanja rutin operasional PMI dan modal kerja PMI tahun 2019.

Kepala Markas PMI Kabupaten Purworejo Supangkat SE mengatakan, pada pelaksanaan bulan dana PMI tahun ini salah satu potensi sumbangan dana yang akan dioptimalkan yakni dari masyarakat. Berdasarkan evaluasi bulan dana tahun 2016 dan 2017, sumbangan dana dari masyarakat belum maksimal. “Ini karena pada pelaksanaan di lapangan kerap diambilkan dari uang kas desa sehingga kupon sumbangan tidak beredar ke masyarakat secara langsung. Padahal selama ini panitia dalam menentukan target per kecamatan berdasarkan data jumlah KK dari Dinas Dukcapil. Untuk nominalnya tidak terlalu besar Rp.2000 per KK. Sehingga tidak begitu memberatkan masyarakat. Mudah-mudahan tahun 2018 ini akan bisa maksimal sesuai arahan Pak Wuryanto, agar lebih sukses penyelenggaraanya,” ujarya.

Dikatakan, Bulan Dana PMI dilaksanakan selama tiga bulan mulai 1 September hingga akhir November, dan akan dilakukan evaluasi dua kali selama pelaksanaan. Sebagai acuan potensi yang perlu digali, agar pelaksanaan Bulan Dana PMI dapat maksimal yang kepentingannya digunakan untuk kegiatan kemanusiaan.

Berita Terpopuler

Suasana Ceria Warnai Gladi Perdana Pelantikan Kepala Daerah di Monas
Berita Purworejo

Suasana Ceria Warnai Gladi Perdana Pelantikan Kepala Daerah di Monas

Rabu, 19 Februari 2025

Wajah sumringah dan penuh kebahagiaan Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH dan Wakil Bupati terpilih ....


Gebyar Pelayanan Publik dan UMKM Meriahkan Bazar Pangan Ramadan Bupati Mara Tandang di Cangkreplor
Berita Purworejo

Gebyar Pelayanan Publik dan UMKM Meriahkan Bazar Pangan Ramadan Bupati Mara Tandang di Cangkreplor

Senin, 10 Maret 2025

PURWOREJO - Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten ....


Bupati dan Wakil Bupati Periode 2025-2030
Berita Purworejo

Bupati dan Wakil Bupati Periode 2025-2030

Kamis, 20 Februari 2025

Selamat atas pelantikan Hj Yuli Hastuti, S.H sebagai Bupati Purworejo dan Dion Agasi Setiabudi, S.I.....