Seputar Aneka Ragam

Bupati Minta ISP JR Ukir Prestasi Terbaik Di Piala Soeratin 2018

Tim Ikatan Sepak Bola Purworejo Junior (ISP JR) U19 meminta dukungan doa serta restu dari Bupati Purworejo, yang akan mengikuti gelaran Piala Soeratin 2018. Sebanyak 30 pemain beserta tim official ISP diterima Bupati Purworejo Agus Bastian SE MM di Ruang Bagelen Komplek Kantor Bupati, Kamis (12/7) lalu.

Bupati saat memberikan arahan meminta agar anak-anak ISP lebih giat dalam berlatih serta tidak patah semangat saat berjuang di lapangan hijau. Selain itu, diperlukan perjuangan yang gigih untuk mengukir prestasi demi kebanggaan nama Kabupaten Purworejo khususnya ISP.

Dalam kesempatan itu Bupati juga memberikan bantuan dana sebesar Rp 10 juta untuk ongkos keberangkatan ISP ke Karanganyar. Dirinya juga berjanji kedepan akan membantu mencarikan dana dari sponsor. Namun dengan catatan, anak-anak terlebih dahulu harus menunjukkan prestasi terbaik dalam kompetisi Soeratin kali ini.

“Tapi tentu harus berprestasi dan jangan banyak mengeluh. Kalau banyak prestasi nanti akan banyak sponsor yang masuk. Saya juga akan berusaha mencarikan sponsor, biaya sewa latihan di GOR WR Soepratman Saya tanggung selama satu tahun, itu janji Saya” kata Bupati.

Budi Sabdono selaku Manager ISP Junior menjelaskan, Tim kebanggan Kabupaten Purworejo itu akan melakukan lawatan perdana Piala Soeratin 2018 di Karanganyar Solo Jawa Tengah, melawan tim Persika Karanganyar pada Minggu (15/7).

Dikatakan Budi, skuad anak-anak WR Soepratman ini tergabung di Grup 5 zona selatan Jawa Tengah bersama Persika Karanganyar, Persikama Magelang, Persiba Banyumas, dan PSISA Salatiga.

Pada saat ini, lanjut Budi, ISP masih sangat membutuhkan dukungan baik moral maupun financial dari Pemkab Purworejo. Hal itu mengingat kondisi keuangan club masih mengalami defisit. Menurutnya, bantuan dari Pemkab sangat dibutuhkan agar ISP JR mampu mengarungi kompetisi tanpa tersandung persoalan dana.

Terkait kesiapan timnya, Budi menyampaikan semua pemain dalam keadaan fit untuk mengadapi setiap pertandingan dalam Piala Soeratin. Seluruh persiapan telah dilakukan, termasuk melakukan pertandingan uji coba beberapa waktu lalu. Bahkan kemarin ISP berhasil juara III tingkat Jateng Popda.

Budi juga meminta dukungan doa dari masyarakat Purworejo agar ISP mampu tampil prima dan mendulang prestasi pada ajang Piala Soeratin 2018 di Solo nanti.

“Target kami ISP mampu lebih baik dari tahun kemarin. Kejar Impian Raih Kejayaan,” ujar Budi.

Berita Terpopuler

Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Kabupaten Purworejo Angkat Bahan Pangan Lokal
Seputar Aneka Ragam

Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Kabupaten Purworejo Angkat Bahan Pangan Lokal

Rabu, 26 Juli 2023

Bahan makanan lokal ketika dikemas dengan menarik maka akan memiliki nilai dan daya tarik tersendiri....


Dharma Wanita Persatuan Purworejo Gelar Pelatihan Pemulasaraan Jenazah
Seputar Aneka Ragam

Dharma Wanita Persatuan Purworejo Gelar Pelatihan Pemulasaraan Jenazah

Rabu, 23 Agustus 2023

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Purworejo menggelar pelatihan pemulasaraan jenazah bagi angg....