Berita Purworejo

Hadiri Pertemuan Ridati, Bupati Purworejo Ajak Anggota Tingkatkan Peran Wanita

Purworejo - Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH menghadiri pertemuan Rukun Ibu Daerah Tingkat II (RIDATI) Kabupaten Purworejo di Rumah Makan Joglo Pinarak Purworejo, Sabtu (30/11/2024). Pertemuan rutin ini diikuti oleh seluruh anggota RIDATI yang terdiri dari pejabat perempuan dan istri pejabat di lingkungan pemerintah daerah maupun instansi vertikal.

 

RIDATI merupakan kumpulan para ibu dari segala profesi, beragam usia dan bergerak bersama-sama bersatu dalam tujuan berkarya. Tema yang diusung pada pertemuan ini yaitu "Penuh Warna dalam Kebersamaan" yang dimaknai dengan perbedaan namun tetap dalam satu kebersamaan.

 

Bupati Yuli Hastuti menyampaikan, seiring dengan perkembangan zaman, kaum wanita baik yang bekerja sebagai profesional maupun sebagai ibu rumah tangga, dituntut untuk meningkatkan peran dan eksistensinya. Hal ini juga berlaku bagi para ibu yang tergabung dalam wadah RIDATI Kabupaten Purworejo, baik yang menjabat sebagai pejabat maupun sebagai istri pejabat.

 

"RIDATI kita ini bukan sekedar tempat kumpul-kumpul para ibu untuk arisan atau ngerumpi. Tetapi juga harus memberikan kontribusi bagi kemajuan daerah, serta terus mendukung peningkatan sumber daya manusia melalui peningkatan peran wanita," ujarnya.

 

Lebih lanjut, Bupati menekankan bahwa seiring dengan cepatnya perkembangan zaman, tantangan yang dihadapi kaum wanita juga semakin kompleks. Banyak pandangan negatif yang masih menganggap kegiatan kaum wanita sebagai hal yang remeh, namun itu harus diatasi dengan karya nyata dan kontribusi yang bermanfaat.

 

"Masih adanya pandangan sinis terhadap kegiatan kaum wanita, harus kita jawab dengan berbagai karya nyata. Selain itu, anggota RIDATI juga harus dapat menjadi teladan di lingkungannya masing-masing," pesannya.

 

Ketua RIDATI Kabupaten Purworejo, Siti Resmi Kurniawan mengimbau para anggota RIDATI untuk aktif terlibat dalam kegiatan sosial. Terlebih saat ini tengah masuk musim hujan dan di Kabupaten Purworejo banyak terjadi bencana.

 

"Dalam cuaca musim hujan perlu waspada dan berhati-hati menyikapi kondisi ini. Kalaupun ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi maka RIDATI perlu ikut empati dan berkontribusi baik finansial mau non finansial sebagai bentuk kontribusi kita untuk masyarakat," ucapnya.

 

Dalam kegiatan ini juga ada perkenalan empat anggota baru RIDATI yaitu Farida Tunaryo (Istri Ketua DPRD), Lisa Rohman (Istri Pimpinan DPRD), Maria Qomarudin (Istri Kepala PLN Kutoarjo) dan Endah Riawati (Istri Kepala BPS). Selain itu ada dua anggota yang berpamitan dari organisasi ini yaitu Nining Kelik Ardani dan Siti Bambang Jati Asmara.

 

Sumber: SF/IKP

 

Berita Terpopuler

Rangkaian Kegiatan Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo
Berita Purworejo

Rangkaian Kegiatan Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo

Jumat, 31 Januari 2025

Purworejo - Pemerintah Kabupaten Purworejo telah menyiapkan sejumlah kegiatan untuk memeriahkan Hari....


POPDA Tingkat Kabupaten Purworejo Tahun 2025 Resmi Dimulai
Berita Purworejo

POPDA Tingkat Kabupaten Purworejo Tahun 2025 Resmi Dimulai

Senin, 03 Februari 2025

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Kabupaten Purworejo Tahun 2025 resmi dimulai. Lebih da....


Sayembara Logo Hari Jadi ke 194 Kabupaten Purworejo
Berita Purworejo

Sayembara Logo Hari Jadi ke 194 Kabupaten Purworejo

Sabtu, 01 Februari 2025

Menanggapi saran, harapan, dan masukan masyarakat terhadap peringatan Hari Jadi ke 194 Kabupaten Pur....