Hormati Pejuang, Jajaran Korpri Purworejo Ziarah ke TMP Projo Handoko Loyo

Purworejo - Dewan Pengurus (DP) Korpri Kabupaten Purworejo menggelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Projo Handoko Loyo, Jumat (29/11/2024).
Kegiatan diikuti oleh rombongan 3 pleton, sekitar 150 peserta yang terdiri dari perwakilan OPD dan pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo, beserta jajaran DP Korpri Kabupaten.
Ziarah dimulai dengan acara penghormatan dan hening cipta, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di Tugu TMP Projo Handoko Loyo oleh Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DINSOSDALDUKKB), Jaenudin SIP MM, yang juga merupakan Kabid Kerohanian DP Korpri Kabupaten Purworejo.
Jaenudin mengatakan, Ziarah ke TMP Projo Handoko Loyo ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-53 KORPRI Tingkat Kabupaten Purworejo tahun 2024.
"Tentu yang pertama kita keluarga besar Korpri bersyukur atas jasa para pahlawan sangat besar untuk bangsa dan negara ini dan menumbuhkan kesadaran Korpri tentang tanggung jawab Korpri yang besar meneruskan perjuangan para pahlawan menjadi Aparatur Sipil Negara yang menjadi pemersatu bangsa, semakin profesional, menghantarkan bangsa ini mencapai keadilan dan kesejahteraan" ungkapnya.
Kegiatan ditutup dengan tabur bunga sebagai tanda penghormatan, dipimpin oleh Kepala Bidang (Kabid) Kerohanian DP Korpri Kabupaten Purworejo.
Dengan adanya ziarah ke taman makam pahlawan ini diharapkan dapat memberikan teladan bagi ASN untuk menghormati jasa para pahlawan, serta selalu mengutamakan pengabdian kepada bangsa, negara dan masyarakat.
Sumber: IKP