PD Muhammadiyah Purworejo Dorong Penguatan Ekonomi

Purworejo - Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Purworejo Drs H Pujiono menyatakan pihaknya terus berupaya untuk mendorong penguatan ekonomi. Hal itu disampaikan usai melaksanakan Apel Milad ke-112 Muhammadiyah di Alun-alun Purworejo, Senin (18/11/2024).
"Apel ini memberikan semangat kepada seluruh warga Muhammadiyah agar punya peran yang banyak terhadap kebangkitan nasional kita, juga dalam rangka untuk sinergitas antara lembaga, struktur organisasi dan amal usaha Muhammadiyah supaya bersinergi untuk membangun jariyah jam'iyah dan membangun jamaah dalam rangka penguatan ekonomi," kata Pujiono.
Hal ini selaras dengan tema Milad ke-112 Muhammadiyah Tahun 2024 yang mengangkat tema "Menghadirkan Kemakmuran untuk Semua". Tema ini mencerminkan komitmen Muhammadiyah untuk memperjuangkan kesejahteraan yang inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat. Dengan tema ini, Muhammadiyah menegaskan pentingnya peran organisasi dalam menciptakan kondisi sosial, ekonomi, dan spiritual yang adil dan merata.
Pujiono berharap apa yang telah dilakukan Muhammadiyah di Kabupaten Purworejo dapat bermanfaat bagi masyarakat luas.
"Mudah-mudahan apa yang kami lakukan untuk Purworejo bisa setidaknya meringankan beban pemerintah dengan berbagai amal usaha yang kami miliki, ada rumah sakit, sekolah, universitas, itu menjadi bagian dari kontribusi kami kepada Pemerintah Daerah," harapnya.
Apel ini diikuti oleh sekitar 6.000 orang dari seluruh Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM), Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM), lembaga dan amal usaha Muhammadiyah, mahasiswa UM Purworejo dan para siswa pelajar. Turut hadir Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Purworejo Drs R Achmad Kurniawan Kadir MPA, unsur Forkopimda, dan para tamu undangan lainnya.
Sumber: SF/IKP