Undang Desa dan Kelurahan dalam CVP, Pemkab Purworejo Mengimbau Peningkatan KIP

Purworejo - Dalam rangka meningkatkan keterbukaan informasi publik (KIP), Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Dinkominfostasandi) Kabupaten Purworejo menyelenggarakan Critical Voice Point (CVP) Selasa (17/9/2024) di Pendopo Agung Kabupaten Purworejo.
Dengan tema 'Pelayanan Informasi Publik Desa dan Kelurahan', kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat pemahaman mengenai pelayanan informasi publik dan meningkatkan kualitas layanan pemerintah kepada masyarakat, khususnya bagi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di wilayah Kabupaten Purworejo.
Acara ini mengundang Sekretaris Desa/Kelurahan dan Camat se-Kabupaten Purworejo, dengan menghadirkan narasumber dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Jawa Tengah, Sutarto SH MHum serta Kepala Dinas PPPAPMD Kabupaten Purworejo, Laksana Sakti AP, MSi.
Narasumber memberikan materi terkait penjelasan mendalam tentang aturan dalam penyelenggaraan keterbukaan informasi publik. Diharapkan aturan tentang KIP dapat menjadi pedoman bagi PPID dalam melaksakan tugas.
Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Staf Ahli bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Tri Wahyuni Wulansari AP MAP, Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH menekankan pentingnya keterbukaan informasi sebagai hak publik, terutama dalam operasional pemerintah desa dan kelurahan yang menggunakan anggaran negara atau daerah.
"Mengingatkan para Sekretaris Desa dan Sekretaris Kelurahan untuk memahami dan mematuhi aturan keterbukaan informasi publik. Dalam kegiatan ini saya mendorong Camat untuk berperan aktif dalam memberikan dukungan serta koordinasi jika terjadi kendala dalam pelayanan informasi," imbau Bupati Purworejo.
Bupati Purworejo menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam acara ini, beliau berharap kegiatan tersebut dapat meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintah.
Link materi CVP dapat diunduh di https://s.id/matericvpseptember2024