Berita Purworejo

TP PKK Purworejo Canangkan Gerakan Membaca 30 Menit dalam Keluarga

Membaca merupakan jendela dunia, dengan membaca kita dapat menambah wawasan dan pengetahuan. Sadar akan pentingnya hal ini, Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Purworejo mencanangkan "Gerakan Membaca 30 Menit dalam Keluarga dan Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Cukai Hasil Tembakau", di Pendopo Hotel Ganesha Kabupaten Purworejo, Jumat (26/07/2024).

 

Kegiatan ini diikuti oleh 100 orang peserta dari berbagai organisasi wanita dan stakeholder terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo. Tampak hadir dalam kegiatan Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Rita Purnama SSTP MM, Ketua TP PKK Kabupaten Purworejo Dra Erna Setyowati, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Dra Eni Sudiyati MM, dan Ketua III Bidang Penguatan Ketahanan Keluarga Dra Titik Mintarsih MPd.

 

Dalam sambutannya Rita Purnama menyampaikan bahwa gerakan membaca harus dimulai sejak dini karena dapat merangsang pertumbuhan dan perkembangan anak nantinya. Disampaikan, membaca tidak hanya dengan buku cetak, tetapi bisa juga melalui buku elektronik.

 

"Dengan pencanangan gerakan membaca 30 menit dalam keluarga ini diharapkan dapat mendorong setiap anggota keluarga untuk meluangkan waktu bersama dalam kegiatan membaca," ajaknya.

 

Selaras dengan Staf Ahli Bupati, Ketua TP PKK Kabupaten Purworejo menjelaskan bahwa kegiatan membaca 30 menit dalam keluarga memiliki banyak manfaat. Beberapa diantaranya yaitu dapat mempererat hubungan antara orang tua dan anak, meningkatkan kosakata dan keterampilan komunikasi, melatih berpikir logis, serta meningkatkan imajinasi dan kreativitas anak.

 

"Semoga dengan gerakan membaca minimal 30 menit, kegiatan ini menjadi budaya yang terus-menerus dilakukan sehingga mampu mencetak generasi yang lebih bermutu, baik dari sisi pengetahuan maupun kemampuan lainnya," harapnya.

 

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan penandatanganan MOU dengan Komunitas Membaca Perpustakaan Nurul Ulum Kabupaten Purworejo dan komitmen bersama Pencanangan Gerakan Membaca 30 Menit dalam Keluarga. Selain itu juga disampaikan pemaparan materi tentang pentingnya memahami produk tembakau yang legal serta dampaknya bagi kesehatan oleh Prima Daru Alam dari Bea Cukai Magelang.

 

Berita Terpopuler

Rangkaian Kegiatan Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo
Berita Purworejo

Rangkaian Kegiatan Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo

Jumat, 31 Januari 2025

Purworejo - Pemerintah Kabupaten Purworejo telah menyiapkan sejumlah kegiatan untuk memeriahkan Hari....


POPDA Tingkat Kabupaten Purworejo Tahun 2025 Resmi Dimulai
Berita Purworejo

POPDA Tingkat Kabupaten Purworejo Tahun 2025 Resmi Dimulai

Senin, 03 Februari 2025

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Kabupaten Purworejo Tahun 2025 resmi dimulai. Lebih da....


Sayembara Logo Hari Jadi ke 194 Kabupaten Purworejo
Berita Purworejo

Sayembara Logo Hari Jadi ke 194 Kabupaten Purworejo

Sabtu, 01 Februari 2025

Menanggapi saran, harapan, dan masukan masyarakat terhadap peringatan Hari Jadi ke 194 Kabupaten Pur....