Seputar Aneka Ragam

Muspika dan Warga Ngombol Bersihkan Saluran Air

Menurut Camat Ngombol Agung Wibowo melaui Sekcam Suwantoko, kedelapan desa yang terlibat dalam pembersihan itu antara lain Desa Kembangkuning, Ngombol, Limbangan, Briyan, Klandaran, Susuk, Karangtalun dan Wunut. "Setiap desa kita arahkan untuk melibatkan 20 orang, tapi di lapangan ternyata warga yang teribat lebih banyak," ujar Suwantoko.

Dikatakan Suwantoko, saluran itu selama ini menjadi kawasan genangan saat terjadi hujan cukup deras. Akibatnya sering mengganggu produktivitas padi petani.

"Saluran ini memang membutuhkan perhatian karena mengalami pedangkalan dan penyempitan. Bahkan di Karangtalun, aliran air terhambat keberadaan jembatan yang bis betonnya lebih rendah dari permukaan saluran. Sehingga air sering terhambat pembuangannya," imbuh Suwantoko.

Menurutnya, tindakan pembersihan saluran itu berdasarkan permintaan dari warga masyarakat yang menginginkan adanya saluran pembuangan yang bersih dan memadai serta tidak mengganggu tanaman padi.

Danramil Ngombol, Kapten Inf Maryono yang menerjunkan anggotanya ke dalam kegiatan itu mengaku sangat mendukung. Keterlibatan anggota merupakan salah satu mendukung program Pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan.

"Dengan adanya saluran yang baik akan bisa mengurangi resiko genangan di sawah saat terjadi hujan besar. Jika semuanya baik, harapan semua pihak untuk meningkatkan produktivitas padi tentunya juga akan meningkat," Kata Maryono.

Berita Terpopuler

Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Kabupaten Purworejo Angkat Bahan Pangan Lokal
Seputar Aneka Ragam

Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Kabupaten Purworejo Angkat Bahan Pangan Lokal

Rabu, 26 Juli 2023

Bahan makanan lokal ketika dikemas dengan menarik maka akan memiliki nilai dan daya tarik tersendiri....


Dharma Wanita Persatuan Purworejo Gelar Pelatihan Pemulasaraan Jenazah
Seputar Aneka Ragam

Dharma Wanita Persatuan Purworejo Gelar Pelatihan Pemulasaraan Jenazah

Rabu, 23 Agustus 2023

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Purworejo menggelar pelatihan pemulasaraan jenazah bagi angg....