Dinpusip Purworejo Kukuhkan PD IPI dan Serahkan Sertifikat Akreditasi pada 10 SMP

Wakil Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH buka Rakor Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Perpustakaan dan Pengukuhan Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia (PD IPI) Kabupaten Purworejo Tahun periode 2023-2026 di Pendopo Rumah Dinas Wakil Bupati Purworejo, Senin (26/6/2023).
Tema yang diusung pada Kegiatan ini adalah “Ciptakan Generasi Cerdas Melalui Pengelolaan Perpustakaan yang Berkualitas.”
Dra Eni Sudiyati selaku ketua penyelenggara kegiatan melaporkan bahwa rakor diikuti oleh 130 orang peserta baik dari Perpustakaan Sekolah termasuk korwilcambidik sebagai perwakilan pengelola perpustakaan Sekolah Dasar, Perpustakaan Khusus, Perpustakaan Umum (kabupaten, desa), Perpustakaan Perguruan Tinggi maupun TBM.
Hadir Komisi IV DPRD Kabupaten Purworejo Reko Budiyono A Md, Camat Kutoarjo Galuh Bhakti Pertiwi SSTP MM, Camat Bayan Dwi Cahyono Hadi Saputro SIP dan Forkopimcam Kutoarjo, dengan menghadirkan narasumber Ketua PD IPI Jawa Tengah Dyah Nugraheni SS MM dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo Wasit Diono Ssos.
Dyah Nugraheni menjelaskan bahwa Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) adalah organisasi profesi yang menaungi profesi pustakawan di Indonesia. IPI sudah berbadan hukum yang berinduk pada pengurus Pusat IPI di Jakarta, sehingga PD IPI tidak perlu lagi membuat akte pendirian organisasi. Pustawan adalah seseorang yang mempunyai kompetensi khusus baik melalui pendidikan formal maupun non formal. Pustawakan memiliki tanggung jawab yang besar dalam mengelola koleksi perpustakaan, memberikan pelayanan yang berkualitas kepada pengguna, dan memfasilitasi akses terhadap informasi yang akurat dan terpercaya.
Wabub mengatakan jika pustakawan modern tidak hanya bertanggung jawab terhadap koleksi fisik di perpustakaan, tetapi juga terlibat dalam pengelolaan dan akses informasi digital, pengembangan program literasi, serta pemanfaatan teknologi informasi untuk memperluas jangkauan pelayanan. “Melalui rakor ini kita dapat berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang inovasi terbaru dalam pengelolaan koleksi, pemanfaatan teknologi informasi, pengembangan program literasi, dan promosi literasi informasi kepada masyarakat.” jelasnya.
Sebelum rakor dibuka, dilaksanakan pengukuhan PD IPI Kabupaten Purworejo oleh Ketua PD IPI Jateng Dyah Nugraheni SS MM dan penyerahan Sertifikat Akreditasi Perpustakaan kepada 10 SMP oleh Wabub Purworejo Hj Yuli Hastuti SE yang disaksikan seluruh peserta dan tamu undangan.
10 SMP yang mendapat sertifikat yaitu SMP N 21 Purworejo dengan akreditasi A (Amat Baik), SMP N 5 dan SMP N 20 Purworejo dengan akreditasi B (Baik), SMP N 22, SMP N 37, SMP N 17, SMPN 31, SMP N 16, SMP N 12 dan SMP N 28 Purworejo dengan akreditasi C (Cukup Baik).