Syechermania Tumpah Ruah dalam Purworejo Bersholawat

Meski sempat diguyur hujan, ribuan Syechermania tak beranjak dari alun-alun Purworejo untuk mengikuti Purworejo Bersholawat sekaligus Peringatan Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriyah, Jum’at malam (17/02/2023). Tampak hadir Bupati RH Agus Bastian SE MM, Wakil Bupati Hj Yuli Hastuti SH, Ketua DPRD Dion Agasi Setiabudi SIKom MSi, Wakil Ketua DPRD Kelik Susilo Ardani SE MIP MAP, Sekda Drs Said Romadhon, KH Abdul Haq, unsur Forkopimda, kepala perangkat daerah, dan alim ulama.
Pada acara ini, sambutan Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM dibacakan oleh Sekda Kabupaten Purworejo Drs Said Romadhon, diawali selamat datang dan terimakasih kepada Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf.
"Ini merupakan kegiatan kesekian kalinya yang menghadirkan Habib Syech, namun tetap mendapat antusias yang tinggi dari masyarakat. Tidak mengherankan karena di Purworejo ternyata sangat banyak yang mengidolakan Habib Syekh, yang dikenal sebagai Syekhermania," ungkapnya.
Dikatakan bahwa bersholawat merupakan wujud kecintaan kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad Sholallahu ‘alaihi Wassalam, sekaligus sebagai ungkapan rasa syukur kita kepada Allah Subhanahu Wata’ala. Dengan bersholawat sekaligus kita memanjatkan doa agar selalu diberikan kekuatan lahir batin dalam mengarungi kehidupan ke depan untuk lebih baik lagi.
Sebelum bersholawat, Habib Syekh Bin Abdul Qodir Assegaf mendoakan Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM untuk kesehatan beliau dalam membangun dan memimpin Kabupaten Purworejo. Warga masyarakat yang hadir juga ikut didoakan, mulai dari kelancaran rezeki sampai mempunyai keluarga yang harmonis penuh berkah.
"Kami mendoakan untuk kesehatan bapak Bupati Purworejo, untuk kesembuhannya, serta seluruh masyarakat Purworejo yang hadir. Untuk semua yang hadir niatkan dalam hati dengan kuat, semoga Allah SWT mengabulkan hajad kita semua," katanya.
Purworejo Bersholawat dimulai tepat pukul 20:30 WIB, namun sebelumnya ditampilkan hadroh sebagai pengisi awal. Kemudian sambutan-sambutan, salah satunya Sekda Kabupaten Purworejo Drs Said Romadhon membacakan sambutan Bupati Purworejo. Setelah itu rangkaian acara dipenuhi dengan bersholawat yang dipimpin oleh Habib Syekh Bin Abdul Qodir Assegaf, diikuti seluruh warga yang hadir.