Road to Kilau Raya, Semarakkan Hari Jadi ke 189 Purworejo
Ribuan masyarakat Kabupaten Purworejo memadati Alun-alun Purworejo guna menyaksikan gelaran Road to Kilau Raya, yang disiarkan secara live di MNC TV, Sabtu (29/2/2020). Purworejo terpilih sebagai lokasi pergelaran acara ini, bertepatan dengan peringatan hari jadi ke 189 Kabupaten Purworejo.
Dalam acara dengan panggung yang spektakuler itu menampilkan sejumlah penyanyi dangdut papan atas yang menggoyang warga Purworejo. Meskipun sempat diguyur hujan, tidak menyurutkan masyarakat Purworejo untuk ikut bergoyang.
Sederet artis dangdut Ibu Kota itu di antaranya Dewi Persik, Nita Thalia, Tasya Rosmala, Jihan Audy, Mpok Alpa,Illux ID, Deni Caknan, Abah Lala, Julia Vio, Seruni Bahar, Fani Vanilla, Putri KDI, Lebby, Lyia dan JDR.
Juga penampilan atraksi Limbad yang sempat membuat jantung masyarakat berdebar menyaksikannya. Penampilan sederet artis papan atas ini akan diiringi oleh New Monata. Dalam gelaran ini, Pemerintah Kabupaten Purworejo sebatas memberikan fasilitasi penyelenggaraan Road to Kilau Raya.
Bupati saat menyapa masyarakat Purworejo dari atas panggung mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memeriahkan hari jadi ke 189 Kabupaten Purworejo. Sekaligus untuk memberikan hiburan kepada masyarakat Purworejo.
Wakil Bupati Yuli Hastuti SH, Wakil Ketua DPRD Kelik Susilo Ardani, Ketua Pengadilan Negeri Sutarno SH MHum, dan Ketua TP PKK Purworejo Fatimah Vetena Prihastyari SE turut dalam pangggung bersama Bupati.
Pada kesempatan itu Bupati juga mengapresiasi pihak MNC TV yang telah mempercayakan Purworejo menjadi tempat gelaran Road to Kilau Raya.
"Mudah-mudahan kedepan, akan ada event besar lainnya yang akan digelar di Purworejo, sehingga Purworejo semakin dikenal," katanya.