Wabup Lepas Ribuan Ikan Di Sungai Keburuan
Wakil Bupati Hj Yuli Hastuti SH melepas ribuan bibit ikan berbagai jenis di sungai Desa Keburuan yang didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermasdes) Kabupaten Purworejo Agus Ari Setyadi SSos, Camat Ngombol Rita Purnama SSTp, Sekcam Eko Setyo Nugroho SSTp, Kepala Desa Keburuan Trubus, dan dinas instansi terkait.
Pelepasan bibit ikan di sungai yang berdekatan dengan Pantai Keburuan itu sekaligus dirangkai dengan jalan sehat menuju Pantai Keburuan, dan penanaman pohon dilokasi Pantai Keburuan. Dalam sambutannya Yuli Hastuti mengatakan, rangkaian kegiatan pagi ini merupakan kegiatan Bupati Saba Desa yang diagendakan setiap bulan turun ke desa. Dengan tujuan untuk menjaring aspirasi, juga agar lebih dekat dengan masyarakat.
“Pak Bupati sudah langsung bertatap muka dengan masyarakat Desa Keburuan, Sruwoh, dan Desa Depokrejo Kecamatan Ngombol. Sedangkan pagi ini Pak Bupati ada kegiatan yang lain, sehingga saya bersama-sama masyarakat melaksanakan agenda di Keburuan ini. Semoga Desa Keburuan akan semakin maju, apalagi dekat dengan bandara yang tentu saja memiliki peluang yang besar secara ekonomi,” tutur Yuli Hastuti.
Dalam kegiatan tersebut Yuli Hastuti juga menyampaikan program-program pembangunan Kabupaten Purworejo. Termasuk diperlukan kerjasama yang baik antara kabupaten, kecamatan, dan desa kelurahan. Pentingnya semua elemen masyarakat, turut dilibatkan dalam pembangunan juga aspirasi masyarakat untuk kemajuan Kabupaten Purworejo.
Menurutnya, pelepasan bibit ikan dan penanaman pohon sebagai upaya untuk melestarikan lingkungan baik di sungai maupun penghijauan tanaman di lokasi Pantai Keburuan. Diharapkan bibit ikan dapat berkembangbiak dengan baik dan dapat menjaga ekosisten sungai. Demikian juga penaman pohon keras selain dapat sebagai penyimpan air dimusim kemarau, juga dapat menghijaukan Pantai Keburuan.
Apalagi Pantai Keburuan juga memiliki daya tarik wisata diwilayah Selatan, didukung pohon cemara dipinggiran dengan jembatan gantung yang sudah bagus dan kokoh, juga sungai yang bisa sebagai wisata pemancingan . Tentu ini akan semakin bagus untuk terus dikembangkan, sehingga potensi wisata dapat membawa kesejahteraan masyarakat.
Sementara itu Kades Trubus mengatakan, kegiatan Bupati Saba Desa bersama Wabup dan semua Kepala OPD sangat memotivasi masyarakat untuk lebih berkreatif dalam mengelola pembangunan desa. “Juga pengelolaan wisata Pantai Keburuan yang masih terus berproses untuk menjadi wisata yang diminati masyarakat. Termasuk makanan lokal Desa Keburuan maupun kesenian tradisional yang akan kami pacu dalam mendukung wisata,” jelas Trubus.